https://arch.id/conference-registration/

Home / Rekomendasi Produk

Selasa, 15 Agustus 2023 - 12:00 WIB

IKEA Merilis TABBERAS, Koleksi Peralatan Dapur yang Fungsional dengan Harga Terjangkau

Sumber Foto: IKEA Indonesia

Sumber Foto: IKEA Indonesia

IKEA merilis TABBERAS yang merupakan koleksi peralatan dapur yang fungsional dengan harga yang terjangkau bagi konsumen. 

Perusahaan ritel asal Swedia ini memperkenalkan produk peralatan memasak terbarunya yang berfokus pada berkelanjutan dan ramah lingkungan. 

Dalam mendesain dan menghasilkan produknya, IKEA memang mengutamakan fungsi, bentuk, kualitas, keberlanjutan, dan harga yang terjangkau.

Hal ini membuat konsumen bisa mendapatkan pengalaman memasak, mengawetkan, dan meminimalkan limbah makanan menjadi lebih menyenangkan.

Koleksi ini terdiri dari berbagai macam produk peralatan masak yang mudah digunakan dan harganya juga terjangkau. 

IKEA mendesain peralatan memasak ini untuk membantu konsumen dalam melakukan proses masak di dapur secara efisien. 

“Alasan IKEA meluncurkan koleksi TABBERAS adalah untuk membuat proses mengawetkan dan menyimpan makanan menjadi lebih mudah,” ujar PR & Communication Manager IKEA Indonesia Ririn Basuki seperti dikutip dari keterangan tertulis yang diterima oleh Investasi Properti

Baca Juga :  AQUA Elektronik Fokus Pasar Premium. Rilis Sejumlah Produk Elektronik High-End pada 2024

“Terinspirasi oleh gerakan mengelola limbah makanan dan pertanian berkelanjutan, kami memilih untuk membuat ilustrasi sayuran dan buah-buahan dengan warna-warna cerah, agar dapat membuat dapur lebih hidup,” lanjutnya. 

“Kami berharap koleksi TABBERAS ini dapat memberi keceriaan dan memicu kreativitas di dapur untuk semua usia,” katanya lagi. 

IKEA merilis produk peralatan memasak Tabberas

Sumber Foto: IKEA Indonesia

IKEA Merilis TABBERAS yang Memiliki Warna Retro dan Pola Ceria

Perusahaan yang berusia 80 tahun pada 2023 ini merancang TABBERAS dengan tampilan pola ceria dan warna retro. 

IKEA merancang khusus koleksi produk ini bagi mereka yang ingin menghabiskan waktu bersama orang-orang terdekat di dapur. 

Mereka inilah yang menjadikan dapur sebagai ruang yang nyaman untuk berkumpul, memasak, dan bersantap bersama.

Koleksi peralatan masak ini diproduksi berdasarkan prioritas jangka panjang perusahaan yaitu peluang untuk hidup lebih berkelanjutan. 

Sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan untuk menjaga dan melestarikan lingkungan, IKEA memang memiliki tujuan. 

Baca Juga :  Cat Dulux Catylac Hadirkan Warna yang Beri Inspirasi kepada Keluarga Indonesia. Produk Cat AkzoNobel Ini Juga Punya Sejumlah Kelebihan

Bentuknya adalah IKEA ngin menginspirasi dan membimbing masyarakat untuk mengurangi limbah makanan dengan cara yang mudah dan menyenangkan.

Selain itu, produk ini dapat memberikan inspirasi kepada masyarakat dengan menawarkan ide dan cara baru untuk mendapatkan hasil maksimal dari makanan di rumah.

Dampaknya adalah bisa membantu menekan dampak iklim serendah mungkin. Kamu bisa ikut  berperan juga. 

“Dengan demikian, kami berharap dapat memberikan dampak positif baik pada planet maupun ekonomi masyarakat dengan menghemat pengeluaran,” ujar Ririn.

Bagi yang tertarik untuk mendapatkan produk terbaru dari IKEA yaitu TABBERAS, kamu bisa mengunjungi toko terdekat. 

Atau bagi kamu yang mengunjungi laman resmi IKEA dan kanal media sosial perusahaan kalau ingin membeli secara online. Produk ini sudah dipasarkan sejak 14 Agustus 2023. 

Situs Investasi Properti selalu menghadirkan rekomendasi produk rumah tangga berkualitas bagi para pembaca. 

Share :

Baca Juga

Cara Dapatkan Tiket IKEA LELAP FEST

Rekomendasi Produk

Cara Dapatkan Tiket IKEA LELAP FEST. Jangan Lewatkan Sound Healing, Konser Musik, dan Drama Musikal
Seiko Siap Kembangkan Teknologi Inovatif untuk Industri Jam

Rekomendasi Produk

Seiko Siap Kembangkan Teknologi Inovatif untuk Industri Jam. Brand Ini Merayakan Ulang Tahun ke-100
Quadra Pamerkan Produk Terbaik di The Colours of Indonesia 2024

Rekomendasi Produk

Quadra Pamerkan Produk Terbaik di The Colours of Indonesia 2024. Karya Kolaborasi dengan Para Desainer Interior
QUADRA Kolaborasi dengan Reza Wahyudi di The Colours of Indonesia 2024

Rekomendasi Produk

QUADRA Kolaborasi dengan Reza Wahyudi di The Colours of Indonesia 2024. Hadirkan Gazebo dengan Nuansa Tropis yang Artistik

Rekomendasi Produk

IKEA Kolaborasi dengan Seniman Swedia Hadirkan Koleksi BROGGAN. Koleksi Ini Terinspirasi dari Era 1970-an
Tropical House in 2050 Jadi Tema Diskusi Coulisse INK

Rekomendasi Produk

Tropical House in 2050 Jadi Tema Diskusi Coulisse INK. Proyeksi Hunian Tropis pada Masa Mendatang
Koleksi terbaru IKEA Gokvalla

Rekomendasi Produk

IKEA Rilis GOKVALLA. Koleksi Terbaru Bernuansa Arab dan Skandinavia untuk Menyambut Ramadan dan Idul Fitri
QUADRA Kolaborasi dengan Ary Juwono di The Colours of Indonesia 2024

Rekomendasi Produk

QUADRA Kolaborasi dengan Ary Juwono di The Colours of Indonesia 2024. Inspirasi dari Studio Pelukis Ternama di Bali