ARCH ID - Web Banner - InvestProperti (1) (1)

Home / Berita

Minggu, 22 September 2024 - 17:25 WIB

Keunggulan Tinggal di Elevee Condominium Alam Sutera. Hunian Vertikal Seluas Rumah Tapak di Kota Mandiri yang Sudah Mapan

Sumber Foto: Elevee Condominium, Alam Sutera

Sumber Foto: Elevee Condominium, Alam Sutera

Inilah keunggulan tinggal di Elevee Condominium Alam Sutera dengan unit hunian vertikal yang luas dan fasilitas yang lengkap. 

Saat ini, masyarakat senang tinggal di tempat yang sudah lengkap dan akses transportasi bagus, serta fasilitas yang lengkap. 

Ada sejumlah kota mandiri yang hadiri di kawasan penyangga Jakarta. Salah satunya adalah Alam Sutera di Tangerang, Banten. 

“Alam Sutera yang dikembangkan sejak lama dengan luas lahan 800 hektare sudah memiliki fasilitas lengkap,” ujar Chief Marketing Officer (CMO) Elevee Condominium Alvin Andronicus seperti dikutip dari keterangan tertulis yang diterima oleh Investasiproperti.id.

Saat ini, ada tambahan tren orang tinggal di tempat baru dengan fasilitas lengkap, serta kawasan yang back to nature atau kembali ke alam serta transportasi yang mudah terjangkau. 

“Elevee Condominium luasannya seperti rumah tapak dan terletak di kawasan yang sudah lengkap,” kata Alvin lagi.

Baca Juga :  MAS Group Hadirkan Show Unit dan Club House Areum Parc. Calon Konsumen Bisa Merasakan Tinggalnya di Kawasan Perumahan

“Alam Sutera sejak awal dibangun mengusung konsep hijau alami (nature green living),” lanjutnya seraya menerangkan kelebihan kota mandiri ini. 

Elevee Condominium adalah hunian vertikal yang dilengkapi dengan beragam fasilitas untuk kebutuhan penghuninya, termasuk forest park seluas 4 hektare. 

Proyek properti ini berdiri di atas lahan seluas 4 hektare dan menawarkan tipe hunian vertikal mulai dari 2 bedroom, 3 bedroom, dan 3 bedroom.  

Tiga tipe apartemen ini memang luas, mulai dari 87,8 m2 (meter persegi) hingga 294 m2. Luasnya apartemen ini memang sama dengan rumah tapak. 

Inilah Keunggulan Tinggal di Elevee Condominium Alam Sutera, Tangerang Selatan 

Alam Sutera menerapkan prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola yang baik (environment, social, and governance) atau konsep ESG, yakni bisnis bertanggung jawab yang tidak merusak lingkungan. 

Baca Juga :  IKEA Buka Pick Up Point di Suvarna Sutera. Yuk, Jadi Member IKEA Family

“Masyarakat juga gandrung dengan pembangunan yang berkelanjutan seiring prinsip reduce, reuse, dan recycle. Tidak merusak alam,” ujar Alvin.

Sementara Sekretaris Jenderal Ikatan Ahli Perencanaan (IAP) Indonesia Adriadi Dimastanto juga memberikan pernyataan.

Adriadi mengungkapkan bahwa Alam Sutera sudah sangat maju dalam pengembangannya, dan ini perlu pendanaan besar dalam pengembangannya. 

“Dan sekali lagi saya tegaskan ujungnya selain konsep sustainable development yang dikembangkannya, konsumen pun diuntungkan karena nilai properti akan terus naik,” kata Adriadi.

Dia mengakui bahwa pengembangan properti skala kota atau township development yang menerapkan prinsip ESG membutuhkan dana yang tak sedikit. 

Namun, prinsip ini juga akan berdampak pada penjualan perusahaan pengembang dan bermanfaat untuk konsumen yang membeli properti.

Situs Investasiproperti.id selalu menyajikan konten yang menarik mengenai produk properti dari perusahaan pengembang nasional. 

Share :

Baca Juga

Sinar Mas Land Luncurkan West Village Business Park

Berita

Sinar Mas Land Luncurkan West Village Business Park. Klaster Komersial Premium Terbaru di BSD City
Indieguerillas Apresiasi Kolaborasi dengan TACO dalam Art Jakarta 2024

Berita

Indieguerillas Apresiasi Kolaborasi dengan TACO dalam Art Jakarta 2024. Tampilkan Brand Sebagai Kebebasan Berimajinasi
Nasabah Bank Danamon harus jaga data pribadi

Berita

Bank Danamon Imbau Nasabah Wajib Jaga Data Pribadi untuk Menghindari Penyalahgunaan Data
Cushman & Wakefield Jelaskan Perkantoran CBD Jakarta Pada Akhir 2024 dan Awal 2025

Berita

Cushman & Wakefield Jelaskan Perkantoran CBD Jakarta Pada Akhir 2024 dan Awal 2025. Pasokan Ruang Kantor Baru Hadir Pada 2026 Mendatang 
purinusa group optimistis dengan pasar properti indonesia

Berita

Pasarkan Purinusa Kembangan, Developer Purinusa Group Optimistis dengan Pasar Properti Indonesia
nakulla villa kelola villa dan hotel di bali

Berita

Nakula Villa Hadirkan Tiga Vila Terbaru. Berikan Pengalaman Berlibur di Bali yang Menyenangkan
arch id 2024 akan digelar

Berita

ARCH:ID 2024 Akan Hadir. Edisi Ke-4 Menyuguhkan Serangkaian Acara Menarik
Colliers Jelaskan Proyeksi Pasar Perkantoran di Jakarta pada 2025

Berita

Colliers Jelaskan Proyeksi Pasar Perkantoran di Jakarta pada 2025. Skema Sewa yang Fleksibel dan Ruang Kantor Terbaik Menjadi Solusi Menarik