Produk GROHE SPA berikan pengalaman kamar mandi mewah sehingga penghuni rumah bisa merasakan sensasi mandi yang nyaman.
Tidak ada yang bisa menandingi keajaiban air sebagai salah satu sumber energi vital dalam kehidupan manusia sehari-hari.
Air tidak hanya berfungsi untuk membersihkan dan menyegarkan, tetapi juga dapat menyembuhkan tentunya dalam berbagai bentuk.
Entah itu datang dari suara lembutnya yang memberikan ketenangan, sensasi sentuhannya di kulit yang terasa menyejukkan, atau menikmati keberadaan air yang mendalam,
Hal tersebut membuat kamu dapat melupakan kebisingan dunia luar hingga memberikan kedamaian bagi tubuh, pikiran, dan jiwa.
Saat ini, kamar mandi berfungsi sebagai ruang pribadi untuk beristirahat dan menikmati manfaat kebaikan air bagi tubuh dan pikiran secara menyeluruh.
Kamar mandi tidak lagi hanya sebuah fasilitas dalam rumah saja. Setidaknya memang ada satu kamar mandi di setiap rumah.
Namun, sekarang kamar mandi menjadi tempat istimewa untuk momen berharga yang penuh dengan kebahagiaan dan sumber kekuatan tersembunyi dan penuh energi.
Kemajuan teknologi kamar mandi dan kegunaannya sebagai zona regenerasi meningkat secara signifikan dan memberikan banyak peluang baru terkait perencanaan kamar mandi.

Sumber Foto: Grohespa.com
Produk Sanitary GROHE SPA Berikan Pengalaman Kamar Mandi Mewah
Kamar mandi kini menjadi seperti tempat spa pribadi di rumah sehingga penghuni rumah tidak perlu lagi melakukannya di luar.
Pengalaman holistik yang tidak hanya memenuhi kebutuhan tiap pribadi penggunanya, tetapi juga mencerminkan kepribadian mereka.
“Dengan keyakinan bahwa air adalah sumber energi vital menjadi inspirasi dan panduan di GROHE SPA,” ujar Leader Global Design LIXIL Asia Antoine Besseyre des Horts seperti dikutip dari keterangan tertulis yang diterima oleh Investasiproperti.id.
“Koleksi ini dirancang dengan standar dan kualitas bahan yang tinggi, menawarkan banyak pilihan yang dapat disesuaikan sesuai kepribadian individual untuk memberikan pengalaman kamar mandi yang sesuai dengan keinginan,” lanjutnya.
GROHE SPA ini memang dirancang menjadi tempat spa pribadi mewah di rumah. Fasilitas ini didesain khusus untuk kamu.
Sesuai dengan etimologi kata spa yang berasal dari salus per aquam. Kata dalam bahasa Latin yang berarti “kesehatan melalui air”.
Hal ini tentunya memberikan inspirasi terciptanya konsep dasar di balik produk GROHE SPA, submerek premium dari GROHE.
GROHE SPA merupakan kurasi dari produk eksklusif GROHE bagi para arsitek, interior desainer dan para pelanggan setia.
Produk yang bisa menghadirkan area regenerasi mewah pribadi yang unik, dengan ritual air yang mendalam dan menenangkan.
Situs Investasiproperti.id selalu menyediakan konten yang menarik mengenai rekomendasi produk sanitary terbaru dan terbaik dari produsen.