https://arch.id/conference-registration/

Home / Berita

Kamis, 1 Agustus 2024 - 12:00 WIB

Knight Frank Indonesia Ungkap Dampak PPN DTP untuk End User dan Developer. Periode 2 Berlanjut Hingga Akhir 2024

Sumber Foto: Metlandcikarang.co.id

Sumber Foto: Metlandcikarang.co.id

Konsultan properti Knight Frank Indonesia ungkap dampak PPN DTP kepada para pembeli rumah dan perusahaan pengembang. 

Pemerintah mengeluarkan insentif untuk para pembeli berupa Insentif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) Ditanggung Pemerintah (DTP). 

Insentif ini diberikan untuk memberikan dorongan agar orang kembali membeli properti sehingga industri ini tumbuh. 

Situs Investasiproperti.id akan membahasnya lebih lanjut berdasarkan keterangan tertulis yang diterima dari Knight Frank Indonesia.

PPN DTP ini terbagi dalam dua periode, yakni penyerahan hunian periode 1 November 2023 hingga 30 Juni 2024, 

Dalam periode tersebut, PPN akan ditanggung sepenuhnya oleh pemerintah sebesar 100% dari Dasar Pengenaan Pajak (DPP).

Sementara itu, penyerahan rumah periode 1 Juli 2024 hingga 31 Desember 2024, dengan PPN ditanggung pemerintah sebesar 50% dari DPP.

PPN DTP untuk penyerahan rumah tapak dan unit rumah susun berlaku dengan harga jual maksimal per unit Rp5 miliar. 

Baca Juga :  Volume Investasi Properti Komersial di Asia Pasifik Menurun Jelang Akhir 2023. JLL Jelaskan Penyebabnya

Ketentuan tersebut diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 120 Tahun 2023 yang mulai berlaku sejak 21 November 2023.

Pada kuartal pertama tahun 2024, penjualan dan harga rumah tapak primer mengalami peningkatan signifikan. 

Knight Frank Indonesia Jelaskan PPN DTP

Sumber Foto: Metlandcikarang.co.id

Konsultan Properti Knight Frank Indonesia Ungkap Dampak PPN DTP untuk End User dan Developer

Insentif Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN DTP) terbukti bermanfaat bagi pembeli rumah pertama. 

Kebijakan ini memiliki magnitude yang cukup baik, dan dampak positifnya tidak hanya dirasakan oleh konsumen, tetapi juga perusahaan pengembang.

Pengembang menganggap insentif PPN DTP ini sangat krusial untuk mendukung pemulihan dan pertumbuhan sektor properti di Indonesia. 

Berlanjutnya insentif ini, memberikan kelanjutan optimisme bagi sejumlah developer untuk mencapai target penjualannya di tahun 2024.

Memang kebijakan ini hanya berlaku pada kondisi tertentu, hanya pengembang yang memiliki unit ready stock, dengan kisaran harga unit yang berada pada rentang harga tertentu yang dapat mengakses kebijakan ini.

Baca Juga :  Iwet Ramadhan Apresiasi Dulux Colour of The Year 2025. Pilihan Warnanya Seperti Pop Colour yang Memberikan Energi Kreatif

Selain itu, hanya konsumen pembeli rumah pertama yang dapat mengakses insentif yang memangkas harga rumah. 

Konsumen juga tidak diizinkan untuk menjual kembali unit yang telah dibeli, dalam periode tertentu setelah masa transaksi.

Menurut Knight Frank Indonesia, kebijakan PPN DTP sebagai stimulus yang dirilis oleh Pemerintah di tengah masa pemulihan ekonomi memang tidak terelakkan. 

Kebijakan tersebut memiliki dampak positif terhadap performa sektor properti, khususnya di subsektor residensial. 

Meski magnitude dari kebijakan ini masih terbatas pada segmen menengah. Kebijakan ini juga membantu konsumen dalam memberikan alternatif hunian dengan harga yang dapat dijangkau.

Situs Investasiproperti.id selalu menghadirkan konten yang menarik mengenai insight yang diberikan oleh konsultan properti. 

Share :

Baca Juga

The Barn Punya Tenant yang Beragam

Berita

The Barn Punya Tenant yang Beragam. Sinar Mas Land Terus Melengkapi Fasilitas di BSD City
Colliers Proyeksikan Kinerja Hotel di Bali Pada Semester II 2024

Berita

Colliers Proyeksikan Kinerja Hotel di Bali Pada Semester II 2024. Sejumlah Acara Besar dan Liburan Berdampak Positif 
ekonomi sirkular terkait kehadiran jalan aspal plastik oleh chandra asri dan sinar mas land

Berita

Chandra Asri Group Daur Ulang Sampah Plastik untuk Aspal Jalan. Komitmen Menjaga Lingkungan Hidup dengan Konsep Ekonomi Sirkular
Pinhome Bagikan Cerita Generasi Sandwich untuk Punya Rumah

Berita

Pinhome Bagikan Cerita Generasi Sandwich untuk Punya Rumah. Buku dan Film Home Sweet Loan Punya Kisah Menarik untuk Dipelajari
Pembangunan Hunian RITTA di Kota Prabumulih Gunakan Teknologi RISHA

Berita

Pembangunan Hunian RITTA di Kota Prabumulih Gunakan Teknologi RISHA. Kementerian PUPR Kembangkan Teknologi Ini Sejak 2004
ikea buka pick up point ke-19 di indonesia

Berita

IKEA Buka Gerai Pick Up Point di Yogyakarta. 200 Pelanggan Pertama Dapat Voucher
Sinar Mas Lanjutkan Pengembangan Harvest City

Berita

Sinar Mas Lanjutkan Pengembangan Harvest City. Kawasan Ini Diproyeksikan Menjadi Kota Mandiri Pada Masa Mendatang
Altea BLVD Kolaborasi dengan PDAM Tirta Patriot Bekasi

Berita

Altea BLVD Kolaborasi dengan PDAM Tirta Patriot Bekasi untuk Penyediaan Air Bersih. Proyek Kerja Sama Astra Land dan Sinar Mas Land