Home / Berita

Senin, 8 Januari 2024 - 18:00 WIB

MBR Apresiasi Penyediaan PSU di Kota Prabumulih. Kementerian PUPR Komitmen Sediakan Fasilitas bagi Masyarakat

Sumber Foto: Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat

Sumber Foto: Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat

MBR apresiasi penyediaan PSU di Kota Prabumulih, apalagi mereka juga memperoleh bantuan rumah gratis dari pemerintah. 

Komitmen pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk membangun rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) di sektor informal tentu tidak perlu diragukan. 

Pemerintah pusat dan daerah memang fokus dalam membantu MBR agar bisa tinggal di hunian layak seperti membangun kompleks perumahan gratis bagi para tukang sapu jalanan di Kota Prabumulih.

Kompleks perumahan ini lengkap dengan prasarana, sarana dan utilitas (PSU) berupa jalan lingkungan cor beton

Lokasi hunian gratis tersebut berada di Kelurahan Anak Petai, Kecamatan Prabumulih Utara, Kota Prabumulih, Provinsi Sumatra Selatan. 

Sebanyak 223 unit hunian masyarakat telah dibangun secara bertahap sejak tahun 2020 dan sudah ditempati oleh para tukang sapu jalanan beserta keluarganya. 

Rumah ini tipe 36 dengan luas kavling 120 meter persegi. Tanahnya disediakan oleh Pemerintah Kota Prabumulih sedangkan rumah dan PSU-nya dari Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian PUPR.

Baca Juga :  Kementerian PUPR Libatkan Mahasiswa dalam Program di Banten. Mahasiswa Jadi Fasilitator Teknik dan Pemberdayaan

Pemerintah telah melengkapi kompleks perumahan tersebut dengan menyelesaikan pembangunan jalan lingkungan dengan cor beton.

Cor beton tersebut mempunyai spesifikasi beton K-300 dengan ketebalan 15 cm yang kuat dan berkualitas sehingga lingkungan lebih rapi dan nyaman.

MBR Apresiasi Penyediaan PSU di Kota Prabumulih

Sumber Foto: Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat

MBR Apresiasi Penyediaan PSU di Kota Prabumulih. Mereka Juga Senang Mendapatkan Rumah

Salah seorang penerima bantuan rumah, Mardiyah menjelaskan bahwa dirinya bekerja sehari-hari sebagai tukang sapu jalan di kawasan Pasar Kota Prabumulih. 

Penghasilan yang diperoleh dirinya beserta rekan kerjanya tergolong pas-pasan sehingga membuat mereka lebih memilih mengontrak rumah seadanya.

Jam kerja mereka sebagai penyapu jalan adalah tiga shift dan memiliki tugas di sejumlah wilayah di Kota Prabumulih. 

Baca Juga :  Cushman & Wakefield Ungkap Pasar Ritel di Kawasan Penyangga Jakarta. Pasokan Bertambah, Harga Sewa Naik

Penghasilan mereka per bulan hanya Rp1,4 juta sehingga kurang mampu untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Namun demikian, kini kehidupan mereka berubah setelah pemerintah melaksanakan program rumah gratis yang merupakan hasil kolaborasi pemerintah pusat dan Pemerintah Kota Prabumulih.

Banyak tukang sapu yang kini bekerja lebih giat dan semangat karena bisa memiliki rumah yang nyaman.

“Terimakasih untuk Presiden Pak Jokowi Menteri PUPR dan Walikota Prabumulih yang memiliki program perumahan yang bagus ini,” kata Mardiyah seperti dikutip dari keterangan tertulis yang diterima oleh Investasiproperti.id.  

“Alhamdulillah meskipun kami ini hanya petugas kebersihan tapi pemerintah benar-benar memperhatikan dan membantu kami mempunyai rumah layak huni. Jalan lingkungannya juga bagus listrik juga sudah menyala,” lanjutnya. 

Situs Investasiproperti.id selalu menyajikan konten menarik mengenai program perumahan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

Share :

Baca Juga

kerugian menyewakan kantor semi furnished bagi pengelola gedung

Berita

Intip Potensi Untung dan Rugi Menyewakan Kantor Semi Furnished oleh Pengelola Gedung. Colliers Ungkap Temuannya 
Triniti Land Tawarkan Promo Menarik untuk The Scott

Berita

Triniti Land Tawarkan Program Menarik untuk Pembeli The Scott. Proyek Collins Boulevard Ini Memberikan Peluang Investasi
central group kampaye batam pop style

Berita

Central Group Kampanye Batam PoP Style. Gerakan Mengajak Masyarakat Peduli Lingkungan yang Berkelanjutan
Gravel Ungkap Karakteristik Rumah Pasif

Berita

Gravel Ungkap Karakteristik Rumah Pasif. Pastikan Hunian Kamu Memiliki Sejumlah Faktor Ini
pelatihan tukang bangunan oleh gravel

Berita

Gravel Berkembang Berkat Inovasi. Konsumen, Arsitek, Kontraktor, Hingga Tukang Bangunan Bisa Terlibat
pemkot batam apresiasi sinar mas land hadirkan hutan magrove

Berita

Pemkot Batam Apresiasi Sinar Mas Land Hadirkan Hutan Mangrove. Pengelolaan Lingkungan Hidup Jadi Tanggung Jawab Semua Pihak
Penyelesaian Pembangunan Rusun untuk Tenaga Medis

Berita

Kementerian PUPR Salurkan Program Perumahan di Bangka Belitung Mulai dari BSPS, Rusun, PSU, Hingga KSPN
Kementerian PUPR Raih Sertifikat SMM ISO 9001 2015 dalam program PSU untuk MBR

Berita

Kementerian PUPR Raih Sertifikat SMM ISO 9001 2015 dalam Program BSPS. Komitmen untuk Meningkatkan Tata Kelola Pelayanan Publik