Home / Berita

Rabu, 15 Mei 2024 - 09:00 WIB

ONE Global Capital Fokus pada Proyek Terbaru dan Rencana IPO. Developer Akan Membangun Proyek di Sydney, Australia

Sumber Foto: Propertymash.com

Sumber Foto: Propertymash.com

Perusahaan ONE Global Capital fokus pada proyek terbaru dan rencana IPO, seraya masih berupaya mengakuisisi Crown Group. 

Korporasi investasi asal Australia yang didirikan oleh Iwan Sunito ini menawarkan akuisisi Crown Group kepada Paul Sathio. 

Pada tanggal 15 April 2024, ONE Global Capital kini memiliki sepenuhnya SKYE Suites Green Square yang secara signifikan meningkatkan nilai aset ONE Global Capital sebesar Rp1 triliun 

Hal ini memungkinkan konsolidasi lebih lanjut termasuk akuisisi penuh jaringan hotel SKYE Suites oleh ONE Global Capital.

“Akhirnya Paul Sathio menyelesaikan kewajibannya atas  perjanjian awal perihal asset swap yang selalu ditunda oleh pihak mereka, yang akhirya memaksa kami memasukan gugatan ke pengadilan pada bulan Desember 2023,” ujar pendiri dan CEO dari ONE Global Capital Iwan Sunito seperti dikutip dari keterangan tertulis yang diterima oleh Investasiproperti.id.

“Dan setelah mengakuisisi penuh SKYE Suites Green Square, kami berencana membeli sisa saham SKYE Suites di Parramatta dan Sydney yang saat ini masih dimiliki bersama dengan Paul,” lanjutnya.

Baca Juga :  OXO Group Indonesia Terapkan Gaya Hidup Berkelanjutan. Lakukan Daur Ulang dan Libatkan Komunitas Lokal

“Kami akan mengajukan penawaran dengan harga yang wajar untuk saham tersebut.” lanjut Iwan yang juga membangun Crown Group lebih dari 30 tahun. 

Hingga kini, ONE Global Capital masih menunggu respons dari tim hukum Paul Sathio terhadap seluruh penawaran yang telah diperbarui. 

“Kami siap untuk semua kemungkinan, namun kami berharap tawaran ini akan diterima,” kata Iwan yang lahir dan besar di Indonesia. 

proyek Skye Suites di Australia

Sumber Foto: ONE Global Capital

Perusahaan Investasi Properti ONE Global Capital Fokus pada Proyek Terbaru dan Rencana IPO

Seraya menanti respons hukum, Iwan terus memfokuskan ONE Global Capital pada penyelesaian proyek-proyek besar seperti ONE Macquarie Park dan ONE Chatswood di Sydney, Australia.

Tidak ketinggalan, perusahaan juga sedang melakukan pengembangan ONE Convention Centre di Green Square dengan konsep Plug n Play yang revolusioner. 

Baca Juga :  Keunggulan One Macquarie Park, Proyek Pertama ONE Global Capital. Punya Desain Bagus dan Akses Transportasi yang Baik

Semua ini merupakan bagian dari upaya ONE Global untuk terus menyediakan hunian mewah dan resor kelas atas.

Dengan rencana IPO (Initial Public Offering) atau penjualan saham yang dijadwalkan pada tahun 2027, ONE Global Capital menunjukkan ambisi jangka panjang Iwan dan keyakinannya terhadap prospek pertumbuhan yang solid. 

Iwan juga terus berkomitmen untuk menyelesaikan masalah hak-hak karyawan di Crown Indonesia yang selama ini ditelantarkan Paul, sekaligus menunjukkan dedikasinya terhadap keadilan dan tanggung jawab sosial.

“Impian untuk membawa kemajuan dan pembangunan kembali ke Indonesia tetap menjadi prioritas saya,” kata Iwan. 

“Dari Indonesia, untuk Indonesia. Satu bangsa, satu visi: building Indonesia city of the future,” menutup dengan pesan kuat tentang akar dan tujuan ONE Global Capital,” imbuhnya. 

Sebelumnya, Investasiproperti.id sempat mengulas rencana ekspansi bisnis ONE Global Capital dan OXO Group Indonesia di Bali, Indonesia.

Situs Investasiproperti.id selalu menghadirkan konten yang menarik mengenai rencana bisnis perusahaan pengembang asing.

Share :

Baca Juga

Bank Danamon Edukasi Nasabah

Berita

Bank Danamon Edukasi Nasabah Melalui Kampanye #JanganKasihCelah. Antisipasi Modus Penipuan yang Terus Berkembang
OXO Group Indonesia Siapkan Proyek Baru di Canggu Bali

Berita

OXO Group Indonesia Ungkap Ceruk Pasar di Industri Properti Indonesia. Bali Jadi Pilihan Orang Kaya untuk Memiliki Rumah Kedua
Karya Instalasi di ARCH ID 2024

Berita

Menilik Karya Instalasi di ARCH ID 2024. Seperti Apa sih Hasil Kolaborasi Arsitek dan Brand?
studi kelayakan ruang kantor

Berita

Colliers Paparkan 3 Fase Studi Kelayakan Ruang Kantor Bagi Penyewa. Penting Agar Sesuai Kebutuhan
kawasan industri di wilayah penyangga jakarta

Berita

Colliers Rilis Data Kawasan Industri di Wilayah Penyangga Jakarta. Didominasi Bisnis Data Center 
Kahoot! Bagikan Ide Lomba Seru 17 Agustus

Berita

Kahoot Bagikan Ide Lomba Seru 17 Agustus. Bisa Jadi Dilakukan Bersama Teman, Tetangga, dan Keluarga

Berita

Cushman & Wakefield Terangkan Pasar Ritel Jakarta pada Awal 2024. Permintaan Menurun, Harga Sewa Naik
tanamori di labuan bajo ntt

Berita

Triniti Land Bidik Investor Asing untuk TanaMori. Destinasi Wisata Baru Dekat Taman Nasional Komodo