Developer Vasanta Group raih penghargaan dari BCI 2024 sebagai salah satu perusahaan pengembang terbaik di Indonesia.
Vasanta Group baru saja dinobatkan sebagai salah satu developer terbaik di Indonesia versi BCI 2024.
Penghargaan ini merupakan award kedua yang diperoleh Vasanta Group setelah sebelumnya di tahun 2023, developer meraih penghargaan yang sama.
”Tim kami di Vasanta sangat gembira dan senang menerima penghargaan ini untuk kedua kalinya berturut-turut,” ujar Managing Director Vasanta Group Nicholas Hum seperti dikutip dari keterangan tertulis yang diterima oleh Investasiproperti.id.
“Hal ini membuktikan bahwa kami melakukan sesuatu yang benar. Sekali lagi, sebagai pemain baru, banyak hal yang perlu kami pelajari dan banyak yang harus kami buktikan sebagai pengembang jangka panjang di negara ini,” lanjutnya.
“Momen ini adalah momen yang memotivasi, dan kami akan terus memimpin perubahan serta membawa nilai baru bagi investor dan pembeli real estate di Indonesia,” katanya lagi.
Dengan raihan ini, Vasanta Group juga menyatakan komitmennya untuk senantiasa memberikan produk-produk terdepan yang terus menyesuaikan kebutuhan pasar, tetapi tetap menjunjung nilai-nilai keberlanjutan.
Hal ini tercermin dalam lewat berbagai produk yang saat ini dimiliki oleh Vasanta di antaranya proyek Shila di Sawangan, Depok, Jawa Barat dan juga proyek Mawatu di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Penghargaan yang diperoleh Vasanta ini sekaligus menempatkan Vasanta sebagai pengembang terbaik yang ada di Indonesia sejajar dengan berbagai pengembang besar lainnya.
Perusahaan Pengembang Vasanta Group Raih Penghargaan dari BCI 2024 dan Sejumlah Award Lainnya
Didirikan pada tahun 2017, Vasanta Group adalah perusahaan pengembang real estat terkemuka yang menghadirkan inovasi dan nilai sosial ekonomi yang relevan di Indonesia.
Vasanta Group melampaui ekspektasi melalui pembelajaran, integritas, pengembangan sumber daya manusia, dan membina kemitraan.
Beberapa proyek Vasanta Group antara lain Shila at Sawangan, Eco Town at Sawangan, Mawatu, Nawa Resort (Labuan Bajo, NTT), dan Vasanta Innopark (Bekasi, Jawa Barat).
Vasanta Group juga telah memenangkan berbagai penghargaan prestisius di antaranya Top Ten Developer BCI Awards tahun 2023 dan 2024.
Penghargaan lainnya adalah Best of The Best Premium Residential 2023 oleh Golden Property Award dan The Most Innovative Housing Development 2023 oleh Golden Property Award.
Lantas, ada Best High-End Housing Architectural Design 2022 oleh Indonesia Property Award dan Best Eco-Friendly Housing Development 2022 oleh Indonesia Property
Situs Investasiproperti.id selalu menghadirkan konten yang menarik mengenai penghargaan yang didapatkan oleh perusahaan pengembang.