Home / Berita

Kamis, 19 September 2024 - 12:00 WIB

Colliers Proyeksi Sektor Ritel di Jakarta. Tingkat Kunjungan di Mal Meningkat Lantaran Kehadiran Penyewa Besar

Foto: Gandariacity.co.id

Foto: Gandariacity.co.id

Konsultan properti Colliers proyeksi sektor ritel di Jakarta. Pengelola harus melakukan sejumlah hal untuk menaikkan kunjungan. 

Perusahaan konsultan yang berkantor pusat di Kanada ini mengungkapkan tren positif semakin terlihat di sektor ritel di Jakarta. 

Dengan lalu lintas pengunjung yang terus meningkat, banyak pemilik mal bersiap untuk mengoptimalkan operasi dan fasilitas mereka. 

Selain berbelanja, mengubah pusat perbelanjaan menjadi tempat nongkrong dan destinasi gaya hidup tetap menjadi hal yang penting saat ini.

“Pengembangan ritel baru di Jakarta mengalami tingkat komitmen penyewa yang meyakinkan, dengan banyak proyek yang berhasil mengamankan sejumlah besar penyewa sebelum dibuka,” ujar Head of Research Colliers Ferry Salanto seperti dikutip dari keterangan tertulis yang diterima oleh Investasiproperti.id

“Keberhasilan ini disebabkan oleh pilihan lokasi strategis dan konsep desain yang inovatif. Riteler terutama pada sektor gaya hidup dan F&B, tetap optimis,” lanjutnya.

Baca Juga :  Colliers Indonesia Ungkap Tren Apartemen Servis di Jakarta. Konsumen Melirik untuk Hunian Keluarga Atau Rekreasi

“Bioskop dan supermarket terus menjadi daya tarik utama, sementara peritel mode, khususnya dalam  kategori alas kaki, yakin dapat memanfaatkan tren gaya hidup aktif yang tengah berkembang saat ini,” katanya lagi. 

Perusahaan Konsultan Properti Colliers Proyeksi Sektor Ritel di Jakarta

Colliers mengatakan tren positif semakin terlihat di sektor ritel, apalagi tingkat kunjungan terus meningkat. Masyarakat kembali mengunjungi mal.  

Banyak pemilik dan pengelola mal juga mengalami peningkatan bersiap untuk mengoptimalkan operasi dan fasilitas mereka. 

Namun demikian, pengelola pusat perbelanjaan harus hati-hati mengatur harga sewa dan penyewa memastikan mal mereka tetap kompetitif. 

Selain berbelanja, mengubah mal menjadi tempat bersantai dan tempat gaya hidup kekinian menjadi hal yang penting sekarang. 

Pengalaman bersantap dan hiburan sangat menarik dan berfungsi sebagai daya tarik utama bagi pengunjung mal. 

Baca Juga :  Abdi Properti dan CrowdDana Tawarkan Investasi Kos Secara Patungan. Bisa Jadi Juragan Hanya Bermodal Rp1 Juta 

Hal ini mengharuskan pemilik dan pengelola pusat perbelanjaan untuk tetap kreatif dan beradaptasi dengan tren yang terus berubah.

Persaingan antar penyewa atau retail semakin ketat karena mereka bersaing untuk mendapatkan popularitas dan pendapatan. 

Persaingan food and beverage atau F & B  sangat tinggi kompetitif, menuntut penerapan strategis paket menu dan penawaran yang menarik. 

Baik pemilik mal maupun penyewa utama harus merancang strategi jangka pendek dan jangka panjang untuk mempertahankan konsumen setia dan menarik pelanggan baru. 

Kolaborasi antara pemilik dan penyewa, seperti menawarkan toko pop up sementara bisa menjadi salah satu solusi menarik pengunjung. 

Selain itu, beberapa pengelola mal cenderung menyediakan paket sewa yang kompetitif dengan opsi pembayaran sewa yang fleksibel.

Situs Investasiproperti.id selalu menyediakan konten yang menarik mengenai proyeksi yang diberikan oleh konsultan properti ternama. 

Share :

Baca Juga

ekonomi sirkular terkait kehadiran jalan aspal plastik oleh chandra asri dan sinar mas land

Berita

Chandra Asri Group Daur Ulang Sampah Plastik untuk Aspal Jalan. Komitmen Menjaga Lingkungan Hidup dengan Konsep Ekonomi Sirkular

Berita

Cushman & Wakefield Jelaskan Pasokan Perkantoran di CBD Jakarta Pada 2024. Permintaan Meningkat, Harga Sewa Stabil
Gravel berbagi tips soal rumah

Berita

Gravel Punya Layanan Renovasi Rumah untuk Hadapi Perubahan Cuaca. Hunian Harus Diperbaiki Secara Berkala
Metland Transyogi Cibubur Luncurkan Tipe Okura di Cluster Auckland

Berita

Metland Transyogi Cibubur Luncurkan Tipe Okura di Cluster Auckland. Akses Bertambah dengan Kehadiran Tol JORR II Ruas Cimanggis-Cibitung
True Land Kembangkan District East di Karawang

Berita

True Land Perkenalkan District East Melalui Cluster Eastwood. Proyek Properti Kolaborasi dengan Alfa Land Group
Metland Transyogi Cibubur Masih Pasarkan Cluster Ivory

Berita

Metland Transyogi Cibubur Masih Pasarkan Cluster Ivory. Fasilitas dan Akses Kawasan Semakin Lengkap
Jadwal HOMEDEC 2024 Hari Pertama

Berita

Jadwal HOMEDEC 2024 Hari Pertama. Ada Talk Show Seru dari HDII
keuntungan menyewakan kantor fully furnished bagi pengelola gedung

Berita

Keuntungan dan Kerugian Menyewakan Kantor Fully Furnished Bagi Pengelola Gedung. Colliers Paparkan Hasil Observasi