Intip sejumlah kelebihan dan keunggulan tinggal di Balikpapan, kota bisnis dan industri yang dekat dengan ibu kota yang baru.
Sebenarnya, banyak kesempatan untuk bekerja dan tinggal di luar Pulau Jawa seperti di Provinsi Kalimantan Timur.
Apalagi provinsi ini mempunyai dua kota industri dan bisnis yaitu Balikpapan dan Kota Bontang, dua kota ini dekat dengan ibu kota provinsi yaitu Samarinda.
Sebagai kota bisnis dan industri, kamu punya peluang untuk mendapatkan pekerjaan yang baik dan memiliki tempat tinggal.
Apalagi, kota ini akan menjadi wilayah tetangga dari IKN alias ibu kota negara Nusantara yang baru di Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara.
Situs Investasiproperti.id akan menjelaskan sejumlah kelebihan kalau kamu menetap di kota bisnis dan industri ini.
Investasiproperti.id mengutip dari berbagai sumber media online dan juga berbincang dengan orang yang pernah tinggal di kota ini.
Keunggulan Tinggal di Balikpapan, Kalimantan Timur
1. Dekat dengan IKN Nusantara dan Ibu Kota Kalimantan Timur
Balikpapan secara administratif memang berbatasan langsung dengan dua kabupaten yang menjadi lokasi ibu kota baru.
Selain itu, Balikpapan, Kota Samarinda, dan IKN akan terhubung oleh Tol Samarinda-Balikpapan atau Tol Balsam.
2. Kota yang Tidak Terlalu Padat Penduduknya
Balikpapan memang termasuk kota dengan jumlah penduduk terbanyak di Kalimantan dengan 704 ribu pada 2022.
Namun, luas wilayah kota yang mencapai 533 km2 menjadikan kawasan yang tidak terlalu padat penduduk. Sayangnya, Balikpapan tidak termasuk kota terluas di Indonesia.
3. Masyarakat Ramah dengan Pendatang
Kalau kamu bertanya Balikpapan suku apa, maka mayoritas penduduk kota ini malah didominasi pendatang.
Orang Jawa malah mendominasi jumlah penduduk, suku Dayak yang menjadi masyarakat lokal memang menerima pendatang.
4. UMK yang Cukup Tinggi
Kenapa biaya hidup di Balikpapan mahal, tentu relatif kalau dibandingkan dengan biaya hidup di Samarinda.
Namun, UMP (upah minimum kabupatan/kota) di Kalimantan Timur memang lumayan bagus yaitu Rp3,5 jutaan, bisa menjadi pertimbangan.
5. PDRB Tergolong Tinggi di Indonesia
Apakah biaya hidup di Balikpapan mahal? Pastinya PDRB (Produk Domestik Bruto) Balikpapan memang bagus.
PDRB Balikpapan sebesar Rp160 juta pada 2021 lalu, masuk ke peringkat enam untuk kota di seluruh Indonesia.
6. Kota Industri dan Bisnis
Tentunya kamu mengetahui kalau Balikpapan memang dikenal sebagai kota industri minyak dan gas di tanah air.
Selain Pertamina yang merupakan BUMN (Badan Usaha Milik Negara), ada sederetan perusahaan asing yang beroperasi di kota ini.
7. Kota yang Layak Huni
Apa saja keunggulan Kota Balikpapan? Tentunya kota ini pernah memenangkan kota layak huni pada 2014 dan 2017.
Penghargaan bergengsi secara berkala tersebut diberikan oleh asosiasi IAP (Ikatan Ahli Perencanaan Indonesia).
8. Fasilitas Umum dan Sosial yang Lengkap
Lantaran berstatus kota bisnis dan dihuni sejumlah pekerja ekspatriat, Balikpapan memiliki rumah sakit, sekolah, universitas, taman, pusat perbelanjaan, hingga pasar.
Kamu tidak perlu khawatir kalau ingin berbelanja, mencari sekolah untuk anak, atau berwisata saat akhir pekan.
9. Infrastruktur yang Baik
Selain sudah memiliki jalan tol, Balikpapan memiliki akses bus antarkota, pelabuhan untuk kapal penumpang dan kapal tanker.
Tidak ketinggalan, ada Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman yang menjadi salah satu bandara tersibuk di Indonesia.
10. Kota yang Bersih
Balikpapan berhasil meraih penghargaan Adipura 2022 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.
By the way, Balikpapan menjadi satu-satunya kota besar yang memperoleh penghargaan bergengsi tersebut.
11. Kota dengan Fasilitas dan Lalu Lintas Terbaik
Wah, ternyata kota ini juga memperoleh penghargaan bergengsi lainnya Wahana Tata Nugraha dari Kementerian Perhubungan pada 2019.
Penghargaan tersebut menjadi apresiasi bagi daerah yang dapat menata transportasi dan fasilitas publik dengan baik.
12. Pilihan Kuliner yang Banyak
Berapa biaya hidup di Kota Balikpapan? Berapapun, itu tentunya tidak mengurangi niat kamu untuk mencoba kuliner khas.
Ada pilihan nasi bakar seafood, kepiting kenari, amplang, roti mantau, pisang gapit, bubur gunting, bingka kentang hingga bolu gulung jenebora.
13. Punya Banyak Destinasi Wisata
Sebagai kota yang berada di tepi pantai dan dekat dengan pedalaman, Balikpapan memiliki destinasi wisata pantai dan hutan wisata.
Bagi kamu yang suka menghabiskan waktu bersantai sejenak di pantai, banyak pilihan tempat yang bagus.
Wah, banyak juga kelebihan dan keunggulan tinggal di Balikpapan, kota industri yang dekat dengan ibu kota baru.
Kalau kamu berencana pindah untuk bekerja dan tinggal, semoga ulasan ini bisa menjadi panduan yang lengkap.
Sebelumnya, Investasiproperti.id sempat membahas kelebihan menetap di Kota Batam, salah satu kota industri dan bisnis lainnya di Indonesia.
Situs Investasiproperti.id selalu menghadirkan panduan dan rekomendasi kawasan untuk investor dan end user.